Sudahkah Anda Membaca Al-Qur'an Hari Ini

MUI Kab. Mimika menyampaikan Tausiah dalam rangka menyambut Idul Fitri 1442H/2021M

Assalamualaikum Wrwb.

Kepada seluruh  Umat Islam Kab. Mimika dengan ini  MUI Kab. Mimika menyampaikan Tausiah dalam rangka menyambut Idul Fitri 1442H/2021M dan  Tentang Peringatan dua keagamaan Jatuh Bersamaan, Yaitu Idul Fitri dan Kenaikan Isa Al-Masih maka di Ingatkan PROKES dan TOLERANSI" Sebagai berikut:

1. Hari raya idul fitri 1442 H jatuh pada hari Kamis, 13 Mei 2021, Bersamaan dengan peringatan kenaikan Isa Al-Masih bagi umat Kristiani.

2. Mui Kab. Mimika menghimbau agar dua kegiatan keagamaan harus bisa berjalan dengan baik.

3. Semua komponen Masyarakat dibutuhkan sikap saling menghormati dan sikap toleransi antar sesama pemeluk agama agar tercipta situasi keamanan dan ketertiban masyarakat Kab. Mimika yg kondusif

4. Di dalam menggunakan pengeras suara, MUI menghimbau bagi DKM agar kegiatan takbiran di masjid atau musholla, memperhatikan keberadaan rumah ibadah yg letaknya saling berdekatan dengan umat agama lain.

5. Jadi bila di sebelah masjid ada umat kristiani sedang melaksanakan ibadah di gereja, maka masjid dan musholla menggunakan pengeras suara dari suara dalam saja.

6. Kedekatan rumah ibadah tidak menjadi penghalang untuk tetap hidup rukun, damai, saling menghormati dalam menjalankan ibadah masing-masing.

7. Kami pengurus MUI Kab. Mimika berharap kepada segenap umat Islam yg ada di Kab. Mimika, dapat membiasakan disiplin protokol kesehatan dimana saja, kapan saja, dan dalam keadaan bagaimana saja harus diutamakan.

8. Umat Islam Kab. Mimika tidak terlena dengan euforia hari kemenangan, sehingga dalam ibadah sholat Ied tidak menerapkan PROKES. Pada gilirannya akan muncul klaster baru dari kegiatan keagamaan, itu yg tidak diharapkan.

9. Peran pengurus DKM dan juga kedisiplinan serta ketaatan umat Islam terhadap aturan Prokes harus selalu dijalankan.

10. Kita harus belajar dari negara-negara yg berhasil menekan atau mengendalikan wabah covid -19 dan kematian menurun, maupun angka kesembuhan yg terus  meningkat.

11. Mewakili pengurus Mui Kab. Mimika mengucapkan selamat melaksanakan hari raya Idul Fitri 1442H tahun 2021, Semoga Allah SWT senantiasa memberikan kita perlindungan, kesehatan, serta kekuatan jasmani dan rohani sehingga dalam melaksanakan ibadah kita dapat melakukannya dengan maksimal.

12. Semoga pandemi covid -19 ini segera berakhir. Taqobalallahu minna waminkum, mohon maaf lahir dan bathin. Billahitaufiq wak hidayah.

H.M. Amin Ar. S.Ag. S.Pd. MM Ketua & Abd Syakir S.Pd Sekum Mui Kab. Mimika)