Sudahkah Anda Membaca Al-Qur'an Hari Ini

HMI Cabang Mimika Komisariat Laftan Pane Meriahkan Jalan Santai 1 Muharam 1447 H di Mimika

Mimika.Muslim.co ITimika, Papua Tengah — Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Mimika Komisariat Laftan Pane turut ambil bagian dalam kegiatan Jalan Santai dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharam 1447 Hijriah yang digelar oleh Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Mimika pada Sabtu pagi, 28 Juni 2025.

Kegiatan yang dipusatkan di Lapangan Pasar Lama ini dimulai sejak pukul 07.00 WIT dan berhasil menarik partisipasi luas dari masyarakat. Tercatat lebih dari 200 lembaga turut serta, termasuk perwakilan dari gereja, menandai tingginya semangat toleransi dan kebersamaan antar umat beragama di wilayah Papua Tengah.

Jalan santai berlangsung meriah dengan antusiasme peserta yang menyusuri rute yang telah disiapkan panitia. Suasana kian semarak dengan pembagian berbagai doorprize menarik melalui undian, yang menjadi daya tarik tersendiri bagi para peserta.

Partisipasi aktif HMI Cabang Mimika, khususnya dari Komisariat Laftan Pane, menunjukkan komitmen organisasi dalam mendukung kegiatan keagamaan dan sosial yang inklusif, serta mempererat ukhuwah islamiyah dan solidaritas antar elemen masyarakat.

Ketua Komisariat Laftan Pane menyampaikan apresiasi kepada PHBI Mimika atas suksesnya penyelenggaraan acara ini, seraya berharap kegiatan serupa dapat terus digelar di masa mendatang sebagai wadah memperkuat nilai-nilai keislaman dan kebhinekaan di Kabupaten Mimika. Tutur, Septian Arief